Laksana Sinar Abadi
Karya: Abdullah Chozin
Dalam kesendirianku
Ketika malam dengan gelap dan kesunyiannya
Aku hanya dengan sepancar sinar
Yang akan terus berpijar,
dalam malam
Tanpa aku harus takut
Suatu saat sinar itu akan redup atau pun hilang
Sebab, ketahuilah
Laksana sinar abadi
Sinar kasih dan sayang
yang selalu engkau berikan
Akan menjadi penerang
yang mampu menghangatkan
Di setiap heningnya malam
Dan sinar itu,
adalah ayah dan ibu
No comments:
Post a Comment